Breaking News
Loading...

Di Pengungsian Syiah, Khofifah Menang Telak
Syiahindonesia.com - Tepat pada pukul 16.00 WIB, dua TPS di Rusun Jemundo Sidoarjo telah selesai menyelenggarakan Pilkada Jawa Timur dan Sampang. Di sini para pengungsi Syiah mendapat hak untuk memilih calon Gubernur Jawa Timur dan Bupati Sampang secara bersamaan.

Baik TPS 9 dari Desa Karang Gayam dan TPS 25 dari Desa Blu'uran, pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak menang telak. Dari 113 pemilih dari TPS 9, Khofifah berhasil mendapatkan perolehan jumlah suara sebanyak 73. Sedangkan Gus Ipul hanya mampu mendapatkan 21 suara.

Di TPS 9, ada TPS 25 yang mempunyai jumlah pemilih sebanyak 123 orang, Khofifah mampu mendapatkan suara sebanyak 87 dan Gus Ipul hanya 18 orang.

Dari data yang didapatkan IDN Times dari KPU setempat, terdapat 10 surat suara yang tidak sah dari kedua TPS. Dari 246 daftar pemilih, hanya 209 orang yang menggunakan hak pilihnya.

Setelah itu, pihak KPU langsung melakukan perhitungan untuk calon bupati Sampang. Terdapat tiga kandidat yang bertanding, yakni Slamet Junaidi, Hermanto Subaidi, dan Hisan. Dan yang berhasil mendapatkan suara paling banyak adalah calon pasangan bupati nomor 1, Slamet Junaidi dan Abdullah Hidayat.

Pada TPS 9, mereka berhasil unggul dengan perolehan suara sebanyak 54. Sedangkan di TPS 25 unggul dengan total suara 43. Idntimes.com

************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!

Artikel Syiah Lainnya

0 komentar: