Breaking News
Loading...

Mengenal Syiah Ghulat
Syiahindonesia.com - Sebenarnya kelompok ini tidak diakui oleh kelompok Syi’ah yang lain dan sekaligus dianggap kufur karena memiliki faham yang sangat ekstrem. Untuk itu dapat dikatakan bahwa Syi’ah Ghulat merupakan kelompok pendukung Ali yang memiliki sikap berlebih-lebihan atau ekstrem dimana mereka menganggap bahwa derajat Ali berada derajat ketuhanan, ada pula yang mengangkatnya pada derajat kenabian, bahkan ada yang menganggapnya lebih lebih tinggi dari itu.

Abdullah Ibn Saba’ adalah orang yang pertama kali mengembangkan Syi’ah Ghulat ini. Ketika Ali bin Abi Thalib meninggal karena dibunuh, Abdullah Ibn Saba’ menyatakan bahwa Ali bin Abi thalib tidak wafat melainkan naik keatas langit dan akan kembali untuk mengisi dunia dengan penuh keadilan.

Penyebab lain dari munculnya Syiah ini antara lain karena adanya mitos bahwa terdapat penyelamatan dunia pada masa pra Islam, dan juga karena adanya ajaran Al-Quran yang mengakui bahwa seseorang yang harus diikuti adalah imam. Lambat laun, Syiah Ghulat berkembang di negeri Irak dan memiliki doktrin yang ekstrem seperti diatas.

Konsep imamah kaum Syi’ah Ghulat terdapat empat kategori yang semuanya ternilai ekstrem.

  1. Tasubih, yaitu menyerupakan makhluk dengan tuhan atau menyerupakan tuhan dengan makhluk. Mereka menyamakan salah satu imamnya dengan tuhan.
  2. Bada’ yang merupakan keyakinan bahwa Allah mengubah kehendak-Nya sejalan dengan perubahan ilmu-Nya. Misalnya jika seorang imam menjanjikan kepada pengikutnya akan ada suatu kejadian, lalu terjadi seperti yang diucapkan, maka itu merupakan kebenaran ucapannya, tetapi jika terjadi sebaliknya maka ia mengatakan bahwa Tuhan menghendaki Bada’.
  3. Raj’ah dimana mereka mempercayai bahwa imam Al-Mahdi al-Muntadzar akan datang ke bumi.
  4. Tanashukh yaitu keluarnya ruh dari jasad dan mengambil tempat pada jasad yang lain.
  5. Hulul yang merupakan paham yang mengajarkan bahwa tuhan berada dalam semua tempat, berbicara dengan semua bahasa dan ada pada setiap individu manusia.
  6.     Ghayba yang artinya bahwa imam mahdi itu ada tetapi tidak dapat dilihat oleh mata biasa.


Peradabandansejarah.blogspot.co.id

************************
Ayo Gabung dengan Syiahindonesia.com Sekarang Juga!

Artikel Syiah Lainnya

0 komentar: